Jalan Tembus Tawangmangu

Halo apa kabar kawanku?. Lama tidak menyapa linimasa kawan kawan nih.
Kali ini ane mau cerita tongkrongan pinggir jalan sekitar Tawangmangu.

Dok : pribadi

Mungkin kawan kawan sering dengar jalan ini atau bahkan pernah lewat salah satu jalan primadona pemuda pemudi Karanganyar ini. Yak biasa disebut jalan tembus jalan dengan panjang sekitar 5 km ini adalah jalan menuju perbatasan jawa Timur dan Jawa Tengah terletak di lereng Gunung Lawu. Jalan ini berkelok mesra mulai dari awal kita memasukinya. 

Ketika kawan kawan melalui jalan ini saya pastikan kalian akan disambut dengan keramahan penduduk, kebun sayur sayuran hijau, dsb. Ketika teman teman lapar atau haus sebaiknya berhenti di warung warung yg berjajar rapi untuk sekedar menikmati secangkir kopi dan semangkuk penthol khas Tawangmangu. 

Ingin berfoto?, ini merupakan tempat fotk terbaik dengan latar belakang puncak lawu, kebun kebun sayur, dll. Untuk teman teman yang sedang berlibur untuk waktu beberapa hari disini juga banyak villa, kamar, maupun hotel berbintang. Lokasi yg strategis karena ingin berwisata ke grojogan sewu atau telaga sarangan dapat ditempuh dengan berjalan kaki maupun naik ojek. 

Terima kasih saudaraku telah membaca tulisan saya, semoga bermanfaat. Salam Lestari. 

Komentar

Postingan Populer